MUTIARAMEDIA.COM, SUMBA TIMUR – Panitia Pelaksana Pertemuan Nasional Lingkungan Hidup (PNLH) XIV Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WAHLI) berkesempatan melakukan audience bersama Pemerintah Kabupaten Sumba Timur, Senin, 8 September 2025.
Audience yang diterima oleh Wakil Bupati, Yonathan Hani bersama instansi teknis yang terlibat langsung dalam mendukung kegiatan PNLH XIV WAHLI 2025 diantaranya Badan Keuangan Daerah, Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, serta instansi teknis lainnya.
Dalam kesempatan itu, Direktur Eksekutif WAHLI NTT, Umbu Wulang TA Paranggi bersama panitia kerja melakukan koordinasi sekaligus melaporkan perkembangan persiapan PNLH XIV WALHI yang akan berlangsung pada 18-24 September 2025 dan Kabupaten Sumba Timur menjadi tuan rumah bagi pelaksanaan even berskala nasional tersebut.
“Kami sangat berterima kasih atas dukungan penuh dari Pemkab Sumba Timur dalam menyukseskan kegiatan PNTLH XIV WAHLI 2025, terutama untuk kesiapan akomodasi dan mobiliasi peserta yang diperkirakan mencapai 750 orang,” ungkap Umbu Wulang.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati Sumba Timur, Yonathan Hani menyambut baik pelaksanaan kegiatan PNLH XIV sebagai agenda nasional yang strategis dalam isu lingkungan hidup, sekaligus menjadi momentum penting untuk memperkenalkan potensi dan kekayaan alam Pulau Sumba ke tingkat nasional.
“Kami menyambut baik dan mendukung penuh penyelenggaraan PNLH XIV di Sumba Timur. Ini merupakan kehormatan dan juga kesempatan besar untuk memperkuat kolaborasi antar pemangku kepentingan dalam menjaga dan melestarikan lingkungan hidup,”
Pihaknya juga memberikan kesan khusus kepada semua panitia PNLH XIV yang terdiri dari organisasi WAHLI, Relawan, dan unsur pemerintah daerah agar menjadi tuan rumah yang baik dengan tetap menjaga nama baik selama pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Kegiatan skala nasional ini bukan hanya membawa nama oleh WAHLI atau relawan saja, tapi juga kepanitiaan melibatkan unsur pemerintah daerah, sehingga harap jaga nama baik dan jangan lakukan hal-hal yang merugikan, dan tetap jaga sikap dan perilaku agar memberikan kesan yang baik dan positif bagi para peserta dari luar NTT,” pintanya.
Harapannya PNLH XIV berjalan berjalan lancar, sekaligus memberikan dampak positif bagi masyarakat lokal dan upaya pelestarian lingkungan di NTT dan Indonesia.
Sebelumnya, Panitia Pelaksana PNLH XIV WAHLI juga telah melakukan audience bersama Pemerintah Daerah di tiga kabupaten lainnya diantaranya Sumba Tengah, Sumba Barat, serta Sumba Barat Daya, semuanya siap mendukung penuh pelaksanaan kegiatan nasional dengan satu komitmen mengutamakan komitmen perjuangan Keadilan Ekologis terhadap bentang alam Pulau Sumba. (MM/Red)
(MM/Red)












