Example 728x250
Beritahumaniorapemerintahan

Penjabat Wali Kota Kupang Apresiasi Kontribusi Keluarga Besar Maluku Barat Daya Dukung Pembangunan Kota Kupang

56
×

Penjabat Wali Kota Kupang Apresiasi Kontribusi Keluarga Besar Maluku Barat Daya Dukung Pembangunan Kota Kupang

Sebarkan artikel ini

MUTIARAMEDIA.COM, KOTA KUPANG – Penjabat Wali Kota Kupang, Linus Lusi, memberikan apresiasi tinggi kepada keluarga besar asal Maluku Barat Daya atas kontribusi yang luar biasa dalam mendukung berbagai aspek pembangunan Kota Kupang.

Terutama di bidang keagamaan, pendidikan, maupun pembangunan sosial. “Ketika berbicara tentang Maluku Barat Daya, kita berbicara tentang gereja, pendeta, dan guru injil yang telah lebih dahulu hadir sebelum banyak orang lainnya. Dari sini lahirlah banyak talenta hebat, termasuk salah satunya adalah Ibu Serena Francis, Wakil Wali Kota Kupang Terpilih,” ungkap Linus Lusi dalam Acara Natal dan Syukur Tahun Baru Himpunan Keluarga Asal Maluku Barat Daya (HIKAMABAD) Provinsi NTT, yang berlangsung di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Kupang, Rabu, 29 Januari 2025.

Linus juga berterima kasih atas dukungan keluarga Maluku Barat Daya yang ikut menyukseskan Pilkada Kota Kupang, sehingga berjalan lancar dan damai, termasuk atas dukungan yang diberikan semua pihak selama kepemimpinannya sebagai Penjabat Wali Kota Kupang.

Pihaknya menyinggung berbagai capaian yang telah diraih oleh Pemerintah Kota Kupang, seperti pengendalian inflasi menjelang Natal dan Tahun Baru, serta menjaga stabilitas harga-harga kebutuhan pokok. Linus berharap, ke depan, seluruh jajaran pemerintah dan masyarakat dapat terus berkolaborasi demi kesejahteraan Kota Kupang.

Ketua HIKAMABAD Provinsi NTT, Urbanus Mahoklori, S.H., M.Si., mengajak seluruh keluarga besar Maluku Barat Daya untuk terus menjaga kebersamaan dan mendukung pembangunan Kota Kupang. “Mari kita bersama-sama menjaga keharmonisan, membangun kebersamaan, dan tetap mendukung pemerintah dalam menciptakan kota yang lebih baik,” ujarnya.

Wali Kota Kupang terpilih, dr. Christian Widodo, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh keluarga Maluku Barat Daya yang telah memberikan dukungan penuh selama proses Pilkada. “Kemenangan kami berdua bukan karena hebat kami, tetapi berkat Tuhan lewat dukungan bapa, mama, dan kakak-adik semua. Kami berjanji akan menjadi pemimpin yang melayani semua masyarakat Kota Kupang tanpa membedakan suku, agama, dan ras,” tuturnya.

Dokter Chris juga menegaskan bahwa di masa kepemimpinannya bersama Ibu Serena Francis, Pemkot Kupang akan mengedepankan pelayanan kepada masyarakat dengan sikap tegas untuk mencapai tujuan pembangunan, namun tetap rendah hati dan komunikatif. “Kami akan tegas pada tujuan demi kesejahteraan masyarakat, tetapi tetap penuh senyum dan keramahan,” tambahnya.

Ketua DPRD Kota Kupang, Richard Odja dalam kesempatan itu mengatakan, tidak lama lagi Kota Kupang akan dipimpin Wali Kota Kupang dan Waki Wali Kota Kupang terpilih. Dia menyebut, DPRD akan memberikan dukungan penuh secara kelembagaan. Dukungan kerja sama itu sudah dilakukan bahkan sejak Chris Widodo dan Serena Francis erpilih. Semua fraksi di DPRD Kota Kupang, lanjutnya, sepakat untuk mendukung visi misi yang diusung Dokter Chris dan Serena. “Saya pastikan, ini semua betul-betul karena Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih memiliki visi misi yang sama, seperti yang kita harapkan,” ujarnya.

Acara Natal dan Syukuran Tahun Baru 2025 yang diselenggarakan oleh HIKAMABAD ini berlangsung dengan penuh sukacita, mencerminkan semangat persatuan dan kebersamaan di tengah masyarakat Kota Kupang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *