Example 728x250
Beritahukumhumaniora

Satlantas Polres Sumba Timur Ajak Supir Dump Truck Utamakan Keselamatan Lalu-lintas

59
×

Satlantas Polres Sumba Timur Ajak Supir Dump Truck Utamakan Keselamatan Lalu-lintas

Sebarkan artikel ini

MUTIARAMEDIA.COM, SUMBA TIMUR – Sejumlah Supir Dump Truk yang berada di area Pelabuhan Nusantara Waingpu mendapatkan pembinaan dan penyuluhan dari Unit Keamanan dan Keselamatan Satuan Lalu-Lintas Polres Sumba Timur, Minggu 26 Januari 2025.

Tujuan pembinaan dan penyuluhan tersebut untuk meningkatkan kesadaran para pengemudi terhadap pentingnya keselamatan berlalu lintas.

Kanit Kamsel Satlantas Polres Sumba Timur, Aipda Muhammad mengimbau para supir dump truk tidak mengkonsumsi minuman beralkohol saat berkendara demi menjaga konsentrasi di jalan. 

Selain itu, wajib mematuhi aturan lalu-lintas, menjaga kecepatan kendaraan sesuai aturan, dan menghindari tindakan ugal-ugalan yang dapat membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.  

Para Supir juga harus menggunakan segitiga pengaman ketika kendaraan mogok di jalan untuk memberikan peringatan kepada pengendara lain, serta menjadi teladan dan pelopor keselamatan dalam berlalu-lintas, dan senantiasa tertib dan menghormati pengguna jalan lain.

Kapolres Sumba Timur AKBP E. Jacky T. Umbu Kaledi, berharap dengan adanya sosialisasi dan pembinaan penyuluh bagi para supir dumptruck maka akan meningkatkan kesadaran dalam menjaga keselamatan berlalu-lintas.

“Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran para sopir untuk selalu mengutamakan keselamatan dan ketertiban, sehingga dapat menurunkan angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas, terlebih area pelabuhan yang menjadi jalur penting disitribusi logistik di Sumba,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *